TANJUNGPINANG, SIJORITODAY.com – -Upacara Kesadaran Nasional yang diperingati pada tanggal 17 setiap bulan diikuti oleh seluruh ASN dan Honorer yang ada dilingkungan Pemerintah Kota. Bertindak sebagai pembina upacara Penjabat Walikota Tanjungpinang, Drs. Raja Ariza, MM dilaksanakan di halaman kantor Walikota Tanjungpinang, Selasa (17/4).

Raja Ariza juga terus mengingatkan kepada ASN dan honorer untuk terus menjaga netralitas dalam pemilukada ini mengingat sekarang sudah masuk kedalam tahapan kampanye.

“Saya berharap ASN dan honorer tetap menjaga netralitas dan saya berterima kasih juga kepada ASN dan honorer telah membantu menjaga kondisi Tanjungpinang sehingga tetap dalam kondisi yang kondusif, meskipun kemaren kita masuk kedalam peringkat ke-2 daerah rawan pemilu, tapi Alhamdulillah setelah dikonfirmasi kita turun menjadi peringkat ke-17,” ujarnya.

Ariza juga menegaskan bahwa Tanjungpinang kedepannya akan menjadi Smart City untuk itu kepada ASN dan honorer ia berpesan untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat terkhusus pada Dinas Pelayanan Perizinan Kota Tanjungpinang untuk menjalankan perizinan melalui sistem online. “Dengan sistem online masyarakat menjadi mudah untuk membuat izin usaha, waktu pembuatannya pun semakin singkat. Dengan demikian volume masyarakat yang membuat izin usaha semakin banyak,” lanjutnya.

Ditambahkan Ariza dengan banyaknya masyarakat yang membuat izin usaha tampak jelas bahwa perekonomian masyarakat semakin tumbuh dan berkembang. “Hal demikian nantinya akan berdampak pada pendapatan pajak daerah,” Imbuhnya.

Upacara diikuti oleh Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang Drs. Riono, M.Si, pimpinan OPD, kepala sekolah dan seluruh ASN/Honorer. Pada upacara ini juga diumumkan ASN dan Honorer teladan periode Januari hingga Maret 2018 dan juga diserahkan bantuan Korpri kepada anggota Korpri. (***)

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here