BAGANSIAPIAPI, SIJORITODAY.com– Bupati Rokan Hilir melantik 14 orang Pejabat sementara (Pjs) persiapan Kepenghuluan, di ruangan Media Center Gugus Tugas Covid-19 Mess Pemda, Rabu (24/6/2020) siang kemarin.
Pelantikan 14 persiapan kepenghuluan ini terdiri dari 5 kecamatan meliputi : Kecamatan Basira, Kecamatan Pujud, Kecamatan Tanah Putih, Kecamatan Tanjung Medan dan Bagan Sinembah.
Dalam sambutannya, Bupati Rohil Suyatno kepada para Pjs Penghulu persiapan yang telah dilantik ini kiranya dapat membawa angin segar bagi daerah tersebut sehingga dapat membuat pemerintahan yang bagus, siap melayani serta mengayomi masyarakat, tepat waktu dalam melaksanakan tugasnya karena para Pjs kepenghuluan persiapan ini adalah Aparatur Sipil Negara (ASN).
“Saya berharap kepada saudara Pjs kepenghuluan yang telah dilantik sudah tahu tugas dan tanggung jawab kepada masyarakat dan bisa saling berkordinasi dengan camat setempat,” kata Suyatno.
Dalam kesempatan ini juga bupati juga berpesan kepada Pjs Penghulu untuk saling bersinergi dan berkoordinasi dengan Gugus Tugas Kecamatan untuk menerapkan kedisiplinan kepada masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan di New Normal Era Pandemi Covid-19 yang dihadapi saat ini.
Sementara Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat (PMD) Kabupaten Rokan Hilir Yandra mengungkapkan, pelantikan Penghulu persiapan ini semata-mata untuk penyempurnaan syarat untuk menuju Desa definitif karena rekomendasi Kemendagri salah satu adalah memberhentikan sementara pejabat penghulu yang selama ini sampai kepada keluarnya kode register dari Kemendagri.
Pelantikan Kepenghuluan ini juga turut dihadiri Plt Sekda Rohil, H.M. Job Kurniawan, Asisten I Bidang Pemerintahan, Drs. H. Ferry H Parya, Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Desa (PMD), Yandra Sip Msi, Kakan Satpol PP, H Suryadi beserta 5 Camat.
Penulis : Hery Chandra Winata. P, Donald Freddy
Editor : Taufik k