
TANJUNGPINANG,SIJORITODAY.com – Masa jabatan Wali Kota Tanjungpinang Rahma dan Wawako Endang Abdullah akan berakhir pada 21 September mendatang.
Sejumlah nama calon Penjabat (Pj) Wali Kota pun telah diajukan Gubernur Ansar Ahmad dan pimpinan DPRD Tanjungpinang ke Kemendagri.
Ketua Dewan Perwakilan Mahasiswa Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH), Agung Gultom pun berharap Pj Wali Kota nantinya dapat berkolaborasi menyelesaikan permasalahan penyelenggaraan pemerintahan di Kota Tanjungpinang.
Pj Wali Kota memiliki tugas berat memastikan Pemilu 2024 berjalan damai dan sukses.
“Nantinya Pj juga harus menampung aspirasi pemuda, buruh, nelayan, petani dan seluruh elemen kerakyatan,” katanya, Selasa (22/8/2023).
Selain itu, Gultom menaruh harapan Kota Tanjungpinang sebagai Ibu kota Provinsi yang bisa menghidupkan roda perekonomian.
Tanjungpinang harus menjadi tempat untuk pemuda dan seluruh elemen untuk mengembangkan ekonomi kreatif dan dapat meningkatkan pendapatan asli daerah.
“Selama ini belum dimaksimalkan oleh Pemkot Tanjungpinang untuk peningkatan ekonomi kreatif,” tuturnya.
“Masih dibutuhkan pengembangan SDM, UMKM dan ekonomi kreatif untuk menggerakkan ekonomi masyarakat, dan Tanjungpinang sudah seharusnya jadi tempat pagelaran event budaya,” sambungnya.
Sementara itu Reppin Ocri Multi, Mahasiswa Tanjungpinang berharap agar Pj Wali Kota dapat menata kota dengan lebih baik dan membuka lapangan kerja baru.
“Siapapun yang nantinya akan menjadi pemimpin di Tanjungpinang tentunya menjadi sosok yang diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan,” pungkasnya.
Penulis: Nuel