Wakil Ketua DPRD Kabupaten Karimun, Rasno meninjau pembangunan Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an Al-Kautsar, Senin (4/9/2023). F:Sijoritoday.com/Sunar

KARIMUN,SIJORITODAY.com – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Karimun, Rasno meninjau pembangunan Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al-Kautsar di Dusun III Bukit Senang, Desa Gemuruh, Kecamatan Kundur Barat, Senin (4/9/2023).

Pondok pesantren tersebut dibangun menggunakan dana aspirasi Rasno dan sudah memasuki tahap dua.

“Alhamdulillah, pembangunan tahap satu sudah selesai, dan akan kita teruskan secara bertahap,” katanya.

Politisi PDI-Perjuangan itu berharap, pembangunan pondok pesantren semakin memotivasi para santri untuk belajar lebih giat.

“Kita berharap, Ponpes ini menciptakan generasi generasi baru Tahfidz Qur’an yang berbakat,” harap pria yang akrab disapa Bang No itu.

Kepala Dusun III Bukit Senang, Yogi menuturkan sangat mengapresiasi Bang No yang peduli terhadap pembangunan pesantren.

“Bang No sudah banyak berbuat dan berdedikasi secara terus menerus di Desa Gemuruh,” tuturnya.

Senada dengan Yogi, Ketua Ponpes Khairi juga mengucapkan terima kasih kepada Rasno yang telah membangun pesantren.

“Kami mendoakan semoga pak Rasno senantiasa sehat dan diberikan rezeki yang berlimpah,” tambahnya.

Penulis: Sunar
Editor: Nuel

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here