Sekretaris PWI Kepri, Amril Agin didampingi Wakil Ketua Bidang Kerjasama PWI Kepri, Ambok Akok saat menerima buku tabungan BRI, Senin (22/1/2024). F:Sijoritoday.com/PWI Kepri

TANJUNGPINANG,SIJORITODAY.com – Petugas BRI Cabang Tanjungpinang menyerahkan buku tabungan untuk seluruh Pengurus PWI Kepri periode 2023-2028.

Buku tabungan itu diterima langsung oleh Sekretaris PWI Kepri, Amril didampingi Wakil Ketua Bidang Kerjasama, Ambok Akok di Komplek Central Kencana No 20 JI. Tanjungpinang-Tanjung Uban Lama KM X, Senin (22/1/2024).

Amril mengatakan, buku tabungan ini merupakan tindak lanjut dari penandatanganan MoU bersama BRI Cabang Tanjungpinang ditandatangani di sela-sela pelantikan PWI Kepri beberapa hari lalu.

“Baru saja kita menerima 42 buku tabungan untuk seluruh pengurus PWI Kepri. Kita terima langsung dari pihak BRI yang datang langsung ke kantor PWI Kepri,” katanya.

Dengan demikian, kata Amril, seluruh pengurus sudah dijamin perlindungannya oleh BRI tanpa dipungut biaya sepeser pun.

Asuransi PIJAR ini diinisiasi oleh Bendahara PWI Kepri, Ady Indra Pawennari yang peduli dengan seluruh Pengurus PWI Kepri.

Adapun asuransi yang bakal ditanggung yaitu kecelakaan dalam bekerja dan biaya rawat inapnya di rumah sakit bakal ditanggung oleh asuransi. Jika meninggal dunia ada dana santunan yang diberikan BRI.

“Pak Bendahara kita ingin seluruh pengurus diasuransikan. Dengan tujuan agar seluruh pengurus dapat bekerja secara maksimal tanpa ada kekhawatiran,” ujarnya.

Amril menuturkan, dengan adanya perlindungan ini, pengurus PWI Kepri dapat lebih tenang dan aman dalam menghasilkan karya jurnalisitiknya di lapangan.

“Insan pers sebagai penyampaian informasi, aspirasi, pengawas dan turut serta menjadi pendamping pembangunan harus dijamin perlindungannya,” tuturnya.

Sebelumnya, Ketua PWI Kepri, Andi menyebut PWI Kepri sudah sepakat dengan Asuransi Mikro PIJAR BRI terkait pemberian asuransi ke Pengurus PWI Kepri.

Perlindungan asuransi bagi Pengurus PWI Kepri merupakan salah satu bentuk komitmen dan kepedulian organisasi yang dipimpinnya.

“Asuransi ini sangat penting. Apalagi dalam menyikapi dinamika peliputan berita menjelang Pemilu dan Pilkada 2024,” imbuhnya.

Penulis: Rls/Nuel

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here