Gubernur Kepri, Ansar Ahmad saat ditemui di Kantor DPRD Kepri, Rabu (14/8/2024). F:Sijoritoday.com/ Immanuel Patar Mangaraja Aruan

TANJUNGPINANG,SIJORITODAY.com – Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad memastikan program seragam gratis bagi pelajar SD-SMP di Kota Tanjungpinang akan tetap terealisasi.

Ansar mengatakan, ia telah membicarakan kelanjutan program itu dengan Pj Wali Kota Tanjungpinang, Andri Rizal di Ibu Kota Negara (IKN) beberapa waktu lalu.

Kepada Andri, Ansar meminta agar mencoret kegiatan-kegiatan yang tidak perlu dan mengalihkan anggarannya untuk pengadaan seragam gratis.

“Saya sudah ketemu beliau kemarin di IKN, saya sudah sampaikan supaya dia menunda kegiatan-kegiatan lain dulu seperti infrastruktur, perjalanan dinas, pertemuan-pertemuan yang tidak memberikan hasil yang signifikan,” katanya, Rabu (14/8/2024).

Mantan Bupati Bintan dua periode itu menegaskan akan memastikan program seragam gratis masuk di APBD Perubahan 2024.

“Kemungkinan saya cek (APBD Perubahan 2024 Kota Tanjungpinang) lagi,” tegasnya.

Ansar pun mengaku optimis, program seragam gratis bagi pelajar SD-SMP akan tetap terealisasi.

Menurutnya, program seragam gratis ini sangat strategis karena membantu meringankan beban orang tua pelajar pasca pandemi Covid-19.

“Oh iya kita optimis terealisasi,” tambahnya.

Penulis: Nuel

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here