Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang, Endang Susilawati

TANJUNGPINANG, SIJORITODAY.com – Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang Endang Susilawati mengatakan, mempersiapkan sistem Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen.

“Doakan bisa 100 persen pekan depan agar nanti anak-anak yang akan ujian tidak terpisah-pisah lagi, kita kejar waktu sebelum libur sepenuhnya,” ujarnya kepada SIJORITODAY-com usai perayaan Hardiknas di Lapangan Pamedan, Kamis (12/5).

Hal ini berdasarkan aturan terbaru empat kementerian. Diantaranya, Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Menteri Agama (Menag), Menteri Kesehatan (Menkes) dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri).

Melakukan penyesuaian keenam Keputusan Bersama (SKB Empat Menteri) tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran di Masa Pandemi Covid-19.

PTM dilaksanakan berdasarkan level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang ditetapkan pemerintah pusat dan capaian vaksinasi pendidik dan tenaga kependidikan (PTK), serta warga masyarakat lansia.

Bagi satuan pendidikan yang berada pada PPKM Level 1 dan Level 2 dengan capaian vaksinasi PTK di atas 80 persen dan lanjut usia (lansia) di atas 60 persen, diwajibkan menyelenggarakan PTM 100 persen setiap hari dengan Jam Pembelajaran (JP) sesuai kurikulum.

“SE-nya baru keluar, kita teruskan ke Wali Kota Tanjungpinang. Setelah itu baru ke sekolah-sekolah berdasarkan keputusan kepala daerah,”kata Endang, Kamis (12/5/2022).

Pihaknya mengatakan akan berupaya mengejar ketertinggalan pembelajaran selama dua tahun belakangan ini dengan menerapkan PTM secara penuh.

Penulis: Helen
Editor: Liza

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here