
TANJUNGPINANG,SIJORITODAY.com – Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Sakti Wahyu Trenggono menjanjikan akan membangun pelabuhan perikanan di Kepri pada tahun 2023.
Itu ia sampaikan usai pencanangan bulan cinta laut di Kampung Madong, Kota Tanjungpinang, Selasa (18/10/2022) lalu.
“Paling nggak di tiap zona itu harus ada 4-5 titik pelabuhan perikanan,” katanya, Selasa (18/10/2022).
Selain pelabuhan perikanan, KKP juga akan membangun pelabuhan di tiap-tiap kampung nelayan.
Pelabuhan ini nantinya akan dikelola nelayan melalui koperasi bersama.
“Sedapat mungkin mulai tahun depan setiap kampung nelayan akan kita bangun pelabuhan untuk nelayan lokal dan dikelola oleh koperasi,” ujarnya.
Wahyu menuturkan, KKP terus berkomitmen meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program penangkapan ikan terukur berbasis kuota.
Melalui kebijakan ini, pemerintah akan mewajibkan nelayan untuk mengolah hasil tangkap dan merekrut tenaga kerja di Kepri.
“Komoditi perikanan di zona 1 ini harus memberikan manfaat yang besar untuk pertumbuhan ekonomi di wilayah sini,” tuturnya.
Penulis: Nuel