Ketua KPU Lingga, Hasbullah melantik 65 orang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di aula Hotel Lingga Pesona, Daik, Lingga, Rabu (4/1/2023).

LINGGA,SIJORITODAY.com – Komisi pemilihan umum daerah (KPUD) Kabupaten Lingga melantik sebanyak 65 orang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Pelantikan PPK dilaksanakan di aula Hotel Lingga Pesona, Daik, Lingga, Rabu (4/1/2023).

Acara pelantikan dipimpin oleh Ketua KPUD Lingga, Hasbullah.

Kegiatan pelantikan berlangsung khidmat, terutama saat 65 orang anggota PPK membaca sumpah jabatan.

Hasbullah mengatakan pelantikan PPK merupakan bagian dari tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

“Anggota PPK Lingga yang di lantik sebanyak 65 orang. Mereka disebar di 13 kecamatan. Masing-masing kecamatan akan diisi oleh 5 orang anggota PPK,” katanya.

Hasbullah menyebutkan beban pekerjaan yang cukup berat akan dilakukan jelang pelaksanaan Pemilu. Ia meminta anggota PPK agar jujur dan adil dalam bertugas.

Usai pelantikan seluruh anggota PPK mendapatkan pembekalan dari KPUD Lingga. Setelah itu mereka akan langsung kembali ke kecamatan masing-masing untuk bertugas.

“Pembekalan ini dilakukan agar anggota PPK lebih siap menghadapi tantangan tahapan pemilu tahun 2024,” ungkap Hasbullah.

Setelah tahapan pembekalan selesai, nantinya mereka akan langsung kembali ke kecamatan masing-masing, dan langsung bekerja.

Ditambahkan Hasbullah, para anggota PPK yang terpilih steril dari keanggotaan partai politik.

Penulis: Ecky
Editor: Nuel

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here