Flyover Simpang Ramayana, Kota Tanjungpinang.

TANJUNGPINANG,SIJORITODAY.com – Sejumlah event menarik akan mewarnai peresmian Flyover Simpang Ramayana, Tanjungpinang pada 3 Februari 2023 mendatang.

Rencananya, Pemprov Kepri bekerja sama dengan Karang Taruna akan memeriahkan peresmian flyover dengan event carnival costume, modern dance competition, flyover Tiktok challenge, dan fun games.

Acara yang dimulai sejak pagi hari itu akan dimulai dengan senam sehat bersama masyarakat Tanjungpinang.

Ketua Karang Taruna Kepri, Fahrul Z Ahmad mengatakan, peresmian akan digelar semarak, apalagi ini merupakan flyover pertama di Tanjungpinang.

“Sebelum itu, tentu sudah dilakukan peresmian secara adat serta pembacaan doa,” katanya.

Fahrul menerangkan, event merupakan ungkapan sukacita masyarakat atas terbangun nya flyover yang telah lama dinanti.

Ia berharap, Flyover Tanjungpinang dapat menambah estetika Kota Tanjungpinang, juga memperlancar lalu lintas kendaraan.

“Peresmian flyover ini kita harapkan bisa membawa semangat baru untuk warga Tanjungpinang dalam membangun ibukota Kepri yang kita banggakan. Maka dari itu kita akan membuat kegiatan yang meriah untuk peresmian flyover,” terangnya.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kepri, Hasan pun mengundang seluruh masyarakat Tanjungpinang untuk hadir dan mengikuti peresmian Flyover Tanjungpinang.

“Peresmian ini harus dirasakan seluruh masyarakat Tanjungpinang, jadi kami mengundang masyarakat Tanjungpinang untuk bersama-sama datang dan meramaikan hari peresmian Flyover Simpang Ramayana,” ucapnya.

Penulis: Nuel

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here