Koni Bintan
Raker KONI Bintan bersama seluruh cabor yang ada di Bintan dalam persiapan menghadapi Porprov Kepri tahun 2022 di Bhadra Resort Jalan Kawal Kecamatan Toapaya, Sabtu (26/3) pagi. Foto oleh oxy

BINTAN,SIJORITODAY.com – – Dalam rangka menyambut perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Poprov) Kepri tahun 2022 di Kabupaten Bintan, Komite Nasional Olahraga Indonesia (KONI) Bintan menggelar rapat kerja (raker) bersama seluruh cabang olahraga (cabor) yang ada di Kabupaten Bintan.

Raker dilaksanakan di Bhadra Resort Jalan Kawal, Kecamatan Toapaya, Sabtu (26/3) pagi. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Bintan Hasfi Handra yang membuka acara tersebut memberikan target kepada KONI Bintan.

“Semoga dengan rapat kerja KONI Bintan bersama seluruh cabor yang ada di Kabupaten Bintan menjadi modal dalam usaha meraih prestasi yang baik pada Porprov Kepri nanti,” ucap Hasfi.

Ia juga mendoakan agar raker KONI Bintan bisa berlangsung sukses dengan menghasilkan sebuah target maksimal dalam menyongsong perhelatan Porprov Kepri.

“Semoga raker ini bisa berlangsung dengan sukses dan membuahkan hasil-hasil yang positif dalam menargetkan prestasi pada Porprov Kepri nanti,” harapnya.

Ketua KONI Bintan Dedi Susanto mengatakan, saat ini, ada 32 cabor yang berada di bawah KONI Bintan. 27 cabor sudah masuk dalam usulan yang dipertandingkan pada Porprov. 5 cabor yang baru mendaftar ke KONI, dibahas dalam raker ini. Tapi, KONI mengakomodir 5 cabor ini.

Ia mengharapkan dalam raker KONI Bintan ini bisa menghasilkan keputusan terbaik dalam menyusun perencanaan dan program KONI untuk tahun 2022. Khususnya fokus pada penyelenggaraan Porprov 2022 Kepri. Baik dalam kesiapan kontingen dari masing-masing cabor, maupun sukses dalam pelaksanaan Porprov nanti.

“Sukses perolehan medali dan sukses pelaksanaan Porprov. Naik peringkat dalam perolehan medali dibandingkan Porprov sebelumnya,” ucap pria yang akrab disapa Apeng itu.

KONI Bintan sebagai pembinaan, kata Apeng, berkomitmen mendukung cabor. Namun, cabor tidak hanya mengandalkan APBD melalui KONI. Tapi, sama-sama merangkul pihak swasta, dalam pembinaan prestasi atletnya.

“KONI Bintan mengharapkan dukungan dari semua cabor untuk kesuksesan Porprov Kepri, di tahun 2022 ini. Bintan sebagai tuan rumah harus bisa memaksimalkan potensi dari masing-masing cabor,” ujarnya. (oxy)

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here