Bupati Bintan Roby Kurniawan berfoto bersama dengan pimpinan DPRD Bintan dan dua cawabup Bintan usai penyerahan usulan nama cawabup Bintan didepan ruang rapat 1 Kantor Bupati Bintan, Rabu (21/6) sore. Foto Sijoritoday.com/oxy

BINTAN,SIJORITODAY.com – – Bupati Bintan Roby Kurniawan menyerahkan surat pengantar sekaligus SK rekomendasi DPP Partai Golkar terkait usulan dua nama calon wakil bupati (Cawabup) Bintan kepada pimpinan DPRD Bintan.

Penyerahan dilaksanakan di ruang rapat 1 Kantor Bupati Bintan, Rabu (21/6) pukul 16.00 WIB.

Pimpinan DPRD yang menerima usulan Cawabup Bintan yang hadir diantara Ketua DPRD Bintan Agus Wibowo, Wakil Ketua I DPRD Bintan Fiven Sumanti, Wakil Ketua II DPRD Bintan Agus Hartanto disaksikan Sekda Bintan Ronny Kartika.

Selain itu, hadir pula dua cawabup Bintan diantaranya Ahdi Muqsith dari Partai Demokrat dan Dhenok Puspita Sari dari PKS.

Ketua DPRD Bintan Agus Wibowo menyampaikan, usulan dua nama cawabup Bintan akan segera dibahas. “Setelah kita menerima usulan ini, kita akan rapatkan bersama Panlih (Panitia Pemilihan) Senin depan,” ungkap politisi yang akrab disapa AW itu.

Ia menargetkan proses pemilihan di DPRD Bintan rampung dalam waktu dekat. Kedua calon tersebut kata dia, akan berebut suara di DPRD Bintan. “Pemegang hak suara ada 25 orang sesuai jumlah kursi di DPRD Bintan,” sebutnya.

Sebelum penyerahan usulan nama cawabup, Roby Kurniawan sempat ngobrol-ngobrol dengan Ahdi Muqsith alias Osit dan Dhenok Puspita Sari. Roby menyampaikan, pada obrolan dengan dua sosok tersebut membahas sejumlah persoalan.

“Termasuk soal pengendalian stunting, agenda pemerintah dimasa mendatang termasuk juga program-program yang ada dalam visi misi kita. Ya biar memahami lah,” kata Roby usai pertemuan itu.

Roby mengaku ingin mendengarkan langsung dari dua orang yang akan mengikuti pemilihan di DPRD Bintan untuk menjadi wakilnya kelak, secara langsung. Sebab, dirinya bertekad menuntaskan program visi misi pasangan Apri-Roby saat Pemilukada 2020 lalu. (oxy)

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here