Wisata Kepri
Kepala Bidang Pengembangan dan Pemasaran Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau, Afitri Susanti

TANJUNGPINANG,SIJORITODAY.com – Kepala Bidang Pengembangan dan Pemasaran Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau, Afitri Susanti meminta agar penyedia wisata di Kepri untuk berinovasi.

Menurut Afitri, dengan berinovasi, penyedia wisata dapat menggaet wisatawan asing dan domestik untuk berkunjung ke Kepri.

Selain itu, inovasi juga perlu dilakukan untuk menyukseskan travel bubble yang sudah di buka oleh Presiden Joko Widodo sejak Senin (24/1/2022) pekan kemarin.

“Asosiasi pariwisata agar membuat satu terobosan seperti paket pariwisata yang bisa di jual ke Singapura,” katanya, Senin (31/1/2022).

Penyedia wisata juga perlu membentuk satu kelompok wisatawan yang terkoordinir saat mengikuti travel bubble.

Kelompok wisatawan ini tidak boleh berpisah dengan kelompoknya hingga wisata berakhir.

Afitri menegaskan, para wisatawan tidak di benarkan beraktivitas di luar destinasi wisata yang ada di Kota Batam dan Kabupaten Bintan.

Pemilihan Batam dan Bintan sebagai lokasi travel bubble di Indonesia lantaran letak geografisnya yang dekat dengan Singapura.

Selain itu, Provinsi Kepri di nilai sebagai wilayah dengan infrastruktur yang mumpuni.

Afitri menambahkan, para wisatawan Singapura akan di bebaskan visa selama dua pekan di Kepri.

“Para wisatawan akan merasakan bebas visa selama dua minggu,” tambahnya. (*)

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here