KARIMUN,SIJORITODAY.com – Dinas Perhubungan Kabupaten Karimun bakal memulai proses melelang dua unit ponton bekas Pelabuhan KPK, Tanjung Balai Karimun.
Kepala Dinas Perhubungan Karimun, Afrian mengatakan, proses lelang akan melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL).
“Ponton yang lama akan kita lelang. Tapi dihitung hitung dulu oleh pihak KPKNL nanti baru dilelang dan siapa saja silahkan ikut lengkapi persyaratan,” katanya, Selasa (17/10/2023).
Afrian menuturkan, kedua ponton bekas itu sudah tidak berada di area Pelabuhan KPK Karimun.
Berdasarkan penelusuran, kedua ponton bekas itu berada di Pantai Pak Imam, Kecamatan Meral.
Penulis: Sunar
Editor: Nuel