
NATUNA,SIJORITODAY.com – Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Natuna, Zapridin mengapresiasi sosialisasi anti korupsi yang ditaja Pemkab Natuna, Kamis (19/9/2024).
Menurutnya, sosialisasi ini menjadi langkah nyata dalam memperkuat tata kelola pemerintahan desa yang bersih di Natuna.
Dengan sosialisasi, para Kepala Desa dapat memahami lebih dalam tentang pencegahan korupsi dan pentingnya menjaga integritas dalam menjalankan pemerintahan desa.
“Kami berharap, dengan adanya kegiatan ini, para Kepala Desa bisa semakin berhati-hati dan transparan dalam menjalankan tugasnya, demi kemajuan daerah yang bersih dan adil,” katanya.
Sementara itu, Wakil Bupati Natuna, Rodhial Huda menegaskan, sosialisasi meningkatkan pemahaman dan komitmen dalam pencegahan korupsi di lingkungan pemerintahan daerah.
Dengan kegiatan ini, para Kepala Desa akan semakin berintegritas dan transparan dalam menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat.
“Pemberantasan korupsi tidak hanya menjadi tanggung jawab aparat penegak hukum, tetapi juga seluruh elemen pemerintah daerah, termasuk Kepala Desa yang memegang peran penting dalam pengelolaan anggaran dan pelayanan publik di tingkat desa,” tegasnya.
Penulis: Evan
Editor: Nuel