Pimpinan CV Acsono Reka Cipta Konsultan, Faizan saat menyantuni anak yatim piatu di Pemukiman Pering, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, Senin (27/1/2025). F:Sijoritoday.com/Evan

NATUNA,SIJORITODAY.com – CV Acsono Reka Cipta Konsultan menggelar acara syukuran dan santunan kepada anak yatim piatu sempena ulang tahun ke 20 di Pemukiman Pering, Kelurahan Bandarsyah, Kecamatan Bunguran Timur, Senin (27/1/2025).

Perusahaan yang bergerak dibidang konsultan perencanaan dan pengawasan konstruksi itu semakin menunjukkan kedewasaanya dalam menghadapi situasi kemajuan ekonomi global.

“Alhamdulillah, hari ini perusahaan kami menginjak usianya ke 20 tahun. Tidak mudah dan penuh rintangan untuk bisa bertahan sampai saat ini. Bersyukur agenda rutin ini bisa kami laksanakan melalui momen berbagi dengan anak yatim piatu di sekitar,” kata Faizan selaku pimpinan CV Acsono Reka Cipta Konsultan.

Pada momentum spesial ini sambung Faizan, pihaknya mengundang seluruh jajaran relasi mulai dari instansi Pemerintah kabupaten Natuna, instansi vertikal, tokoh masyarakat serta insan pers.

“Dengan 15 tenaga teknis yang bergabung di perusahaan kami saat ini, diharapkan tetap menjunjung profesionalitas dan etos kerja, sehinga perusahaan kami tetap bisa menjadi mitra kerja yang handal di Natuna,” pungkasnya.

Penulis: Evan
Editor: Nuel

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here