TANJUNGPINANG,SIJORITODAY.com – Derbi London antara Chelsea vs Tottenham Hotspur akan mewarnai pertandingan Liga Inggris, Minggu (23/1/2022) malam ini.
Derbi akan digelar di markas Chelsea Stamford Bridge, pertandingan kick-off pada pukul 23.30 WIB.
Menilik derbi sebelumnya di semifinal Piala Liga Inggris, The Blues unggul atas Tottenham Hotspur dengan agregat 3:0.
Tandang ke markas Chelsea, Tottenham Hotspur dapat suntikan rasa percaya diri dengan kemenangan dramatis atas Leicester City dengan skor 3:2 pada pertengahan pekan kemarin.
Sementara itu, laju Chelsea tengah tersendat. Pasukan Thomas Tuchel itu tidak menang dalam empat laga terakhirnya di Premier League. Terakhir, mereka ditahan imbang Brighton & Hove Albion dengan skor 1-1.
Jadwal Liga Inggris, Minggu (23/1/2022):
21.00 WIB Arsenal vs Burnley
21.00 WIB Crystal Palace vs Liverpool
21.00 WIB Leicester City vs Brighton & Hove Albion
23.30 WIB Chelsea vs Tottenham Hotspur. (*)
Editor: Nuel