Ketua BPD PHRI Kepri Jimmy Ho (kanan) menyerahkan SK kepada Ketua BPC PHRI Bintan Agi Arisetyawan (kiri) usai pengukuhan kepengurusan BPC PHRI Bintan di Event Dorm Annom Resort Bintan di Lagoi, Kamis (22/6) siang. Foto oleh Sijoritoday.com/oxy

BINTAN,SIJORITODAY.com – – Agi Arisetyawan dilantik untuk menjabat Ketua Badan Pimpinan Cabang (BPC) Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Bintan periode 2023-2028. Pelantikan disejalankan dengan pengukuhan pengurus BPC PHRI Bintan di Event Dorm Anmon Resort Bintan di Lagoi, Kamis (22/6) siang.

Pengukuhan BPC PHRI Bintan dihadiri Asisten Bupati Bintan Panca Adigoena, Kepala BP Kawasan Bintan Farid Irfan Siddik, Kepala Disbudpar Bintan Arief Sumarsono, Ketua BPD PHRI Kepri Jimmy Ho, Kapolsek Bintan Utara Kompol Suwitnyo serta pengurus PHRI Kepri dan Karimun.

Ketua BPD PHRI Kepri, Jimmy Ho berharap dengan hadirnya kepengurusan BPC PHRI Bintan bisa memberikan dampak positif terhadap dalam mendongkrak kunjungan turis ke Kepri. Usai pandemi Covid-19, Jimmy menyebutkan ada tren positif kunjungan turis ke Kepri. “Ada peningkatan 35,93 persen. Bulan Maret saja kunjungan turis kita 126 ribuan, naik dari bulan sebelumnya sekitar 93 ribuan,” sebut Jimmy.

Selain itu, terdapat pula peningkatan signifikan tingkat hunian hotel di wilayah Kepulauan Riau, terutama di Batam dan Bintan. Selama periode Mei 2022 hingga April 2023, Jimmy menyebutkan okupansi mencapai angka 17,6 persen. Keberhasilan ini menjadikan Provinsi Kepulauan Riau sebagai peringkat kedua terbaik dalam peningkatan tingkat hunian hotel di Indonesia.

“Dengan angka yang hanya di bawah Provinsi Bali yang mencapai 27,2 persen. Kabar baik ini tentunya memberikan kegembiraan bagi para pelaku usaha di sektor perhotelan,” ungkapnya.

Ia berharap, Agi Arisetyawan bisa mengakomodir seluruh hotel dan restoran di Bintan untuk menjadi member PHRI. Sebab kata dia, banyak keuntungan yang diperoleh. Misalnya seperti sertifikasi karyawan hotel dan restoran, perlindungan hukum hingga kerjasama dengan berbagai pihak termasuk member PHRI yang masuk dalam E-Katalog untuk menyasar kegiatan pemerintahan.

Menurutnya, Batam dan Bintan daerah tujuan turis baik lokal maupun mancanegara. Bintan kata Jimmy merupakan destinasi wisata yang sudah mendunia. Kehadiran PHRI sangat diharapkan bisa mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Hal senada juga disampaikan Asisten Bupati Bintan Panca Adigoena. Menurutnya, kehadiran PHRI diharapkan bisa berkolaborasi dengan pemerintah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Bintan. Industri perhotelan yang maju berimbas positif terhadap kunjungan turis ke Kabupaten Bintan. “Semoga PHRI dan pemerintah bisa terus berkolaborasi dalam memajukan ekonomi di Kabupaten Bintan,” harapnya.

Sementara itu, Ketua BPC PHRI Bintan Ari Setyawan menjabarkan beberapa program kerja PHRI Bintan. Langkah awal yang ingin dilakukan yakni menginventarisir perhotelan yang ada di Kabupaten Bintan. “Saat ini member kita sudah ada 18 hotel dan 2 restoran, kita ingin mengakodomir seluruh hotel (55 hotel dan 60an restoran) agar bisa menjadi member kita,” ungkap Agi.

Dalam waktu dekat, pihaknya akan menggelar pertemuan dengan seluruh agen travel dalam meramu strategi untuk menggaet lebih banyak kunjungan turis lokal maupun internasional.

“Kita akan bberkolaborasi dengan BPD PHRI Kepri dan pemerintah, agar semakin banyak turis yang datang kedaerah kita,” timpalnya. (oxy)

 

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here