Owner Cinderamata Bintan, Putri Gunara bersama pengrajin cilik, Haula (6) memperkenal salah satu produk di Cinderamata Bintan berupa aksesoris gelang saat opening Cinderamata Bintan di Plaza Lagoi Bintan Resort, Jum'at (22/11). Foto oleh Sijoritoday.com/oxy

BINTAN,SIJORITODAY.com -Cinderamata Bintan, outlet ketujuh Yeah Group kini hadir di Plaza Lagoi, Bintan Resort. Terobosan yang dikonsep artistik ini bisa memanjakan mata pengunjung dengan beragam produk kerajinan tangan dari berbagai penjuru nusantara.

Cinderamata Bintan menjadi outlet yang menyajikan beragam oleh-oleh, mulai dari pakaian, kerajinan tangan, buku, cangkir, piring dan masih banyak lagi. Semua produk dari berbagai daerah di Indonesia sengaja dipajang sang owner, agar wisatawan yang berkunjung ke Bintan Resort bisa berbelanja keperluan oleh-oleh dari beragam produk nusantara.

Tak hanya itu, sang owner Cinderamata Bintan, Putri Gunara juga mengajak pengrajin lokal untuk berkolaborasi menciptakan produk-produk menarik untuk dipasarkan kepada wisatawan. Salah satunya, pengrajin cilik asal Bintan, Haula (6) yang berhasil membuat kerajinan tangan berupa perhiasan gelang-gelangan.

“Produksi hingga proses packing semua dilakukan oleh dia (Haula-red), karena kita melihat ini punya nilai makanya kita berkolaborasi untuk memasarkannya disini (cinderamata Bintan),”ungkap Putri.

Cinderamata Bintan menurut Putri, merupakan outlet yang menyajikan produk lokal untuk dipasarkan kepada dunia internasional. Selain produk lokal Bintan, beragam produk dari daerah lainnya seperti Bali, Yogyakarta dan sebagainya ikut dipasarkan di Cindermata Bintan.

“Kami ingin semua yang datang ke sini pulang dengan sesuatu yang tidak hanya unik, tetapi juga penuh makna,” ujar Putri.

Chief Operating Officer Bintan Resorts, Abdul Wahab menyampaikan, pembukaan Cinderamata Bintan ini menjadi langkah ekspansi terbaru dari Yeah Group, yang telah berkontribusi di Plaza Lagoi sejak 2014 lewat sejumlah outlet Food & Beverage.

“Kami bangga bisa melihat bagaimana Yeah Group terus berkembang, dan Cinderamata Bintan adalah bukti nyata komitmen mereka dalam mendukung pariwisata di kawasan ini,” ujar Wahab.

Sebagai salah satu stakeholder penting, Cinderamata Bintan turut memperkuat ekosistem pariwisata di Bintan Resorts. Produk-produk lokal yang dihadirkan di sini tidak hanya berstandar tinggi tetapi juga merepresentasikan kekayaan budaya Indonesia, terutama Kepulauan Riau. Langkah ini mendukung Bintan Resorts sebagai destinasi wisata unggulan sekaligus memberikan manfaat bagi pelaku industri kreatif lokal.

Untuk kenyamanan wisatawan, akan segera tersedia layanan Shuttle Bus Service yang menghubungkan hotel-hotel di Bintan Resorts dengan Plaza Lagoi. Layanan ini dirancang agar wisatawan bisa dengan mudah mengunjungi berbagai daya tarik di kawasan ini.

Sebagai outlet ke-7 dari Yeah Group dalam kurun waktu 10 tahun, Cinderamata Bintan dirancang untuk menawarkan pengalaman belanja yang nyaman dan modern. Produk-produk yang dijual mencakup kerajinan tangan lokal, batik Bintan hingga aksesori unik yang mencerminkan budaya Kepulauan Riau.

Dengan dibukanya Cinderamata Bintan, wisatawan kini memiliki lebih banyak pilihan untuk menikmati liburan di Bintan Resorts. Dari kemudahan akses hingga koleksi oleh-oleh unik, semuanya dirancang untuk menciptakan pengalaman liburan yang tak terlupakan. (oxy)

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here