
BINTAN,SIJORITODAY.com – – Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan didampingi Sekda Bintan Adi Prihantara, Kadis PUPR Bintan Herry Wahyu meninjau lahan dekat Kantor Dinas PUPR Bintan di Kompleks Bandar Seri Bentan di Bintan Buyu, Rabu (19/1) siang.
Rencananya lahan yang dilihat itu akan dibangun kantor terpadu untuk beberapa OPD yang ada di Bintan nantinya.
Roby mengatakan, lahan untuk pembangunan kantor beberapa OPD itu untuk hal-hal yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat.
“Rencananya untuk beberapa OPD prioritas khususnya pelayanan masyarakat, mohon do’a nya semoga lancar,” ucapnya.
Pemkab dan DPRD Bintan telah menetapkan pembangunan gedung baru tersebut akan menggunakan anggaran tahun jamak atau multiyears dengan prediksi pembangunan sekitar 3 tahun kedepan.
Diketahui bahwa pembangunan gedung terpadu tersebut rencananya diperuntukan bagi 10 OPD pasca peralihan aset beberapa kantor OPD Bintan yang berkantor di Kota Tanjungpinang.
“Jika gedung itu rampung maka digunakan untuk kantor pelayanan terpadu. Jadi semua pelayanan ada dalam satu gedung,” terangnya.
Rencana ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan pelayanan dari pemerintah. Sehingga, Roby berharap, tidak ada lagi masyarakat yang harus bolak-balik untuk mengurus sesuatu.
“Sehingga masyarakat tidak repot atau kesana sini lagi cukup di gedung ini saja mengurus administrasi,” katanya. (Btn)
Editor : Redaksi