Ketua dan Anggota KPU Kepri mensosialisasikan tahapan dan jadwal Pemilu di Hotel CK Tanjungpinang, Rabu (29/6/2022).

TANJUNGPINANG,SIJORITODAY.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepulauan Riau mensosialisasikan tahapan-tahapan Pemilu tahun 2024 di Hotel CK Tanjungpinang, Rabu (29/6/2022).

Ketua KPU Kepri, Sriwati mengatakan, tahapan Pemilu 2024 harus sudah disosialisasikan 20 bulan menjelang pemungutan suara.

“Sekarang kurang lebih tinggal 20 bulan lagi,” katanya, Rabu (29/6/2022).

Sriwati menuturkan, KPU RI telah menetapkan hari pemungutan suara Pemilu yakni tanggal 14 Februari 2024. Selain pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, Pemilu juga diselenggarakan serentak dengan pemilihan DPR RI, DPD, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.

Selain itu, KPU juga telah menetapkan hari pemilihan kepala daerah (Pilkada) yakni tanggal 27 November 2024.

“KPU menetapkan tanggal 14 Februari 2024 hari dilaksanakannya Pemilu dan tanggal 27 November hari dilaksanakannya Pilkada,” tuturnya.

Berikut tahapan dan jadwal Pemilu tahun 2024:

1. Penyusunan Peraturan KPU (14 Juni 2022-14 Desember 2023).
2. Pemuktahiran Data Pemilih dan Penyusunan Daftar Pemilih (14 Oktober 2022-21 Juni 2023).
3. Pendaftaran dan Verifikasi Peserta Pemilu (29 Juli 2022-13 Desember 2022).
4. Penetapan Peserta Pemilu (14 Desember 2022).
5. Penetapan Jumlah Kursi dan penetapan Dapil (14 Oktober 2022-9 Februari 2023).
6. Pencalonan Anggota DPD (6 Desember 2022-25 November 2023).
7. Pencalonan Anggota DPR RI, dan DPRD (24 April 2023-25 November 2023).
8. Pencalonan Presiden dan Wakil Presiden (19 Oktober 2023-25 November 2023).
9. Masa Kampanye Pemilu (28 November 2023-10 Februari 2024).
10. Masa Tenang (11-13 Februari 2024).
11. Pemungutan Suara (14 Februari 2024).
12. Penghitungan Suara (14-15 Februari 2024).
13. Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara (15 Februari 2024-20 Maret 2024.
14. Penetapan Hasil Pemilu
15. Pengucapan Sumpah Janji Anggota DPR dan DPD (1 Oktober 2024).
16.Pengucapan Sumpah Janji Presiden dan Wakil Presiden (20 Oktober 2024).

Penulis: Nuel

Print Friendly, PDF & Email

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here